Indonesia terkenal sebagai negara penggila sepakbola. Namun, di balik itu semua, Indonesia mempunyai puluhan stadion sepak bola yang tersebar di berbagai wilayah dan sering digunakan untuk pertandingan klub lokal atau mancanegara. Nah, apa aja sih yang termasuk stadion terbesar di Indonesia? Yuk, simak urainnya di bawah ini!
Sebagian besar stadion besar di Indonesia tidak cuma diperuntukkan untuk pertandingan sepak bola saja. Namun, biasanya juga dijadikan sebagai tempat pertandingan olahraga lainnya, atau acara lain seperti pameran, konser, dan kampanye politik.
Sebab, sering digunakan sebagai tempat acara yang menarik banyak orang, stadion di Indonesia dan negara lain dirancang agar bisa menampung ribuan orang. Lantas, mana saja stadion terbesar di Indonesia itu? Ayo, simak penjelasannya sampai selesai!
- Jakarta International Stadium (JIS)
JIS atau Jakarta Internasional Stadium merupakan salah satu stadion sepak bola terbaru yang ada di Indonesia. Stadion tersebut berada di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta.
Pembangunan stadion ini diusung pada masa pemerintahan Gubernur Anies Baswedan, yaitu mulai dari September 2019 sampai April 2022. Namun, baru diresmikan pada 24 Juli 2022.
Stadion Internasional Jakarta ini dapat menampung penonton sampai 82 ribu. Sedangkan, stadion ini dibangun di atas tanah seluas 26,5 hektar di dekat Taman BMW (Bersih, Manusiawi, dan Wibawa).
Stadion paling besar di Indonesia ini memiliki sejumlah fasilitas, di antaranya seperti dilengkapi dengan 3 tingkat tribun, 2 lapangan latihan yang sudah standar Internasional, 4 ruang ganti pemain, 200 buah kursi khusus untuk disabilitas dan masih banyak lagi yang lainnya.
- Stadion Gelora Bung Karno
Selanjutnya, Stadion Gelora Bung Karno atau bias akita sebut dengan GBK ini berada di kawasan elit Senayan, Jakarta. Stadion GBK adalah stadion paling ikonik di Indonesia dikarenakan sudah ada sejak tahun 1962.
Sedangkan, pembangunan stadion ini awal mulanya pada Asian Games III 1958 di Tokyo, lalu dilanjutkan untuk Asian Games ke IV Indonesia, karena ditunjuk menjadi penyelenggara. Maka dari itu, Ir. Soekarno membangun komplek olahraga untuk menampung Asian Games IV ini pada tahun 1962 di Jakarta.
Stadion Gelora Bung Karno ini mempunyai kapasitas hingga 76 ribu, dengan sistem kursi tunggal supaya sesuai dengan standar keamanan FIFA. Selain itu, kelebihan dari stadion GBK ini adalah menyediakan ratusan kursi untuk penyandang difabel, lho EDOOers.
Aslinya, stadion GBK mempunyai kapasitas 110.000 penonton. Namun seiring renovasi yang terus dilakukan, kapasitas itu terus berkurang dan menjadi seperti sekarang.
- Stadion Utama Palaran
Berlokasi di Palaran, Samarinda, Kalimantan Timur, stadion berkapasitas 60.000 penonton itu dibangun Pemprov Kaltim untuk menghadapi PON XVII. Stadion ini diresmikan secara langsung oleh presiden Susilo Bambang Yudhoyono pad tanggal 18 Juni 2008.
Stadion terbesar di Indonesia yang ketiga ini juga pernah menjadi tempat upacara pembukaan PON XVII pada tanggal 5 Juli 2008, sehingga ditetapkan oleh pihak PSSI sebagai tempat berlangusngnya Babak Final Divisi Utama Indonesia 2008.
- Stadion Gelora Bung Tomo
Stadion Gelora Bung Tomo ialah sebuah stadion serbaguna yang berada di Surabaya, Indonesia, danm menjadi bagian dari Kompleks Olahraga Gelanggang Olahraga Surabaya. Stadion ini diresmikan pada tanggal 6 Agustus 2010.
Stadion Gelora Bung Tomo dipergunakan untuk pertandingan-pertandingan sepak bola dan menjadi fasilitmarkas dari klub Persebaya Surabaya. Adapun, stadion ini mempunyai kapasitas hingga 50 ribu dan di berikan penerangan menggunakan lampu sebesar 1600 lux.
Hebatnya lagi, stadion Bung Tomo ini juga merupakan salah satu stadion tempat dihelatnya Piala Dunia U-17 2023. Selain itu, pihak FIFA juga sempat memuji kualitas Stadion GBT yang cukup memuasakan terkait struktur tanah, lapangan, panjang rumput, dan sistem penyiraman yang ada di stadion.
- Stadion Harapan Bangsa
Pada posisi terkahir ada stadion Harapan Bangsa dari Kota Banda Aceh yang sempat menjadi markas dari klub sepak bola Persiraja Banda Aceh. Stadion ini mempunyai kapasitas mencapai 45 ribu penonton.
Adapun, pembangunan stadion ini dimulai pada tahun 1997 lalu, akan tetapi sempat mengalami beberapa kali renovasi akibat terkena dampak bencana gempa bumi Samudra Hindia 2004 dengan sumber dana dari FIFA.
Salah satu, momen renovasi stadion Harapan Bangsa ini adalah di tahun 2017 yang direnovasi untuk digunakan pada laga Internasional World Aceh Solidarity Cup yang diikuti oleh beberapa negara di Asia.
Stadion Harapan Bangsa ini juga pernah menjadi salah satu stadion termegah yang ada di Indonesia pada tahun 2000-an. Namun, akibat kurangnya perawatan dan terkena dampak gempa tsunami membuat julukan sebagai salah satu stadion termegah pun sirna.
Demikianlah tadi ulasan mengenai 5 stadion terbesar yang ada di Indonesia. Buat EDOOers yang ingin lebih tahu tentang informasi stadion lainnya dapat mengunjungi EDOO untuk mendapatkan buku-buku terkait. Salam Literasi Untuk Edukasi!