Banyak pelajar di Indonesia yang meninginkan untuk bisa mengenyam pendidikan di luar negeri. Hal tersebut dilatarbelakangi berbagai faktor, contohnya tertarik dengan kualitas kampus, serta ingin memperoleh pengalaman dan wawasan baru. Lantas, mana negara tujuan studi pelajar Indonesia yang paling digandrungi? Yuk kita cari tahu bersama, EDOOers!
Melanjutkan studi di luar negeri itu seperti mewujudkan impian banyak orang-orang Indonesia, lho! Tetapi, nggak semudah itu. EDOOers nggak bisa asal pergi ke negara asing dan kuliah di sana. Sebab ada beberapa hal hal yang harus dipertimbangkan, di antaranya seperti kualitas pendidikan, biaya hidup, dan tingkat keamanan di negara tersebut.
Namun, jangan khawatir! Kalau EDOOers lagi bingung mau kuliah di mana, ada beberapa negara yang sering jadi favorit mahasiswa Indonesia. Berdasarkan data survey dari Destination Country Abroad 2023, terdapat 5 negara tujuan studi pelajar Indonesia yang paling difavoritkan untuk melanjutkan studi mereka. Yuk, simak!
- Inggris
Walaupun lokasinya cukup jauh, negara Inggris masih menjadi magnet bagi masyarakat Indonesia yang ingin melanjutkan pendidikan diluar negeri dengan persentase mencapai 53,7%. Negara satu ini termasuk menjadi langganan tujuan kuliah pelajar Indonesia.
Selain dikarenakan kualitas pendidikannya yang sudah diakui oleh dunia. Britania Raya atau United Kingdom (UK) ini sering bagi-bagi beasiswa kuliah gratis untuk pelajar internasional, lho EDOOers.
Salah satu yang menjadi hal unik dari pendidikan di Inggris adalah waktu tempuhnya yang relatif singkat jika dibandingkan dengan negara-negara lain. Biasanya, pendidikan S1 membutuhkan waktu 4 tahun, serta 2 tahun untuk jenjang S2.
Namun, EDOOers dapat menempuh jenjang S1 dan S2 di UK dalam waktu 3 dan 1 tahun saja. Selain itu, negara Inggris juga mengizinkan mahasiswa internasional untuk bekerja part-time sambil berkuliah, tetapi dengan estimasi waktu maksimal 20 jam dalam satu minggu.
- Amerika Serikat
Bicara soal negara tujuan studi pelajar Indonesia terfavorit, tentunya nggak bisa melewatkan Amerika Serikat. Sebagai salah satu negara yang paling berpengaruh di dunia, banyak sekali orang Indonesia yang bermimpi dapat belajar di sana. Hal tersebut membuat negara ini menduduki peringkat kedua dengan persentase 44,4%.
Ketika bisa berkuliah di Amerika Serikat, EDOOers akan menemui deretan kampus terbaik di dunia. Contohnya, Harvard University, Stanford University, Massachusetts Institute of Technology (MIT), California Institute of Technology, dan University of Cambridge, yang kesemuanya mempunyai reputasi tinggi dalam berbagai bidang studi.
Bahkan gelar akademik dari kampus-kampus AS sudah diakui secara internasional, sehingga EDOOers akan punya kesempatan kerja lebih luas nantinya. Selain itu, AS juga merupakan “melting pot” berbagai ras dan budaya, sehingga membuat pengalamanmu dalam berbaur dengan orang-orang beragam latar belakang bertambah.
- Australia
Nggak cuma Inggris, ternyata negara Australia juga banjir beasiswa untuk mahasiswa internasional. Nggak heran, banyak pelajar Indonesia yang kepincut ingin dapat kuliah di sana, bahkan persentase orang Indonesia ingin belajar di negara ini mencapai 38,5%.
Selain banyak menawarkan beasiswa, pemerintah Australia juga mempunyai kebijakan yang memperbolehkan mahasiswa internasionalnya berkuliah sambil bekerja.
Jadi, sepulang kuliah dari Australia nantinya EDOO nggak cuma membawa gelar dari kampus, tetapi juga ilmu dan pengalaman kerja wawasan industri yang sangat berharga. Selain itu, bukan tidak mungkin EDOO dapat tawaran untuk menjadi pekerja tetap di Australia.
- Jepang
Jepang menjadi destinasi favorit mahasiswa Indonesia selanjutnya untuk berkuliah dengan persentase mencapai 31,6%. Hal tersebut tidak mengherankan, karena Jepang menempati posisi ketujuh dengan kualitas pendidikan terbaik di dunia. Negara ini juga mempunyai banyak perguruan tinggi yang telah diakui secara global.
Keistimewaan Jepang tidak hanya terletak pada kualitas pendidikannya, akan tetapi juga pada pendekatan studi berbasis riset yang diterapkan di sejumlah kampus. Selain itu, juga dukungan teknologi canggih dan pendanaan yang memadai membuat proses pembelajaran semakin efektif.
Bahkan, bagi EDOOers yang sudah lulus dari universitas di Jepang tidak hanya meningkatkan pengetahuan teoritis saja. Namun, juga memberikan kemampuan untuk mengaplikasikan ilmu-ilmu yang telah dipelajari.
- Jerman
Last but not least, siapa sih EDOOers yang nggak pengen kuliah di Jerman? Hasil riset dari The Campus Advisor pada tahun 2021 menunjukkan Jerman merupakan negara keempat dengan kualitas pendidikan terbaik. Hal itu selaras dengan persentase banyaknya pelajar yang belajar di negara ini mencapai 31,6%.
Perlu EDOOers ketahui tidak sedikit kampus di Jerman yang masuk ke dalam daftar 100 besar kampus terbaik di dunia, seperti Ludwig-Maximilians-Universität München (peringkat ke-59) dan Technical University of Munich (peringkat ke-49).
Menariknya lagi, pemerintah negara Jerman menggratiskan biaya kuliah di sejumlah universitasnya, tetapi tetap dengan kualitas pendidikan yang terbaik. Selain itu, Jerman juga dianggap sebagai negara yang relatif aman bagi para pelajar dari berbagai penjuru dunia.
Itulah tadi 5 negara tujuan studi pelajar Indonesia terfavorit untuk berkuliah. Gimana, nih? Sudahkah EDOOers menentukan pilihan ke mana akan melanjutkan studi? Tetap semangat belajar dan semoga beruntung, ya! Salam Literasi Untuk Edukasi!