Selain bermain di dalam rumah, banyak sekali aktivitas seru yang bisa dilakukan oleh anak di luar rumah. Maka dari itu, bagi Ayah dan Ibu yang masih bingung mau mengajak anak kemana di liburan sekolah kali ini? Yuk, temukan berbagai idenya di artikel ini.
Meski banyak aktivitas menarik di dalam rumah yang bisa dilakukan bersama anak-anak, seperti bermain game online, menonton tv, membaca buku, memasak dan lain sebagainya. Namun, pastinya anak-anak akan merasa jenuh dan bosan, jika kegiatan tersebut dilakukan terlalu sering.
Ada kalanya, sebagai orang tua cobalah ajak anak-anak untuk melakukan aktivitas-aktivitas di luar rumah yang menyenangkan. Selain dapat menghilangkan kegabutan, melakukan kegiatan outdoor ini juga dapat mengoptimalkan proses tumbuh kembang anak, lho!
Nah, berkegiatan di luar rumah sebetulnya bukanlah hal yang buruk. Banyak manfaat yang bisa diperoleh oleh anak ketika bermain atau beraktivitas di luar rumah. Manfaatnya antara lain adalah mendukung kesehatan fisik secara keseluruhan, meningkatkan kreativitas anak, membuat anak belajar menghargai alam dan lain sebagainya.
Ide Aktivitas-Aktivitas Seru di Luar Rumah untuk Anak
Berkat banyaknya manfaat beraktivitas di luar rumah untuk anak, tak ada salahnya jika orang tua sesekali menemani anak di luar rumah. Namun, apa aja sih aktivitas seru di luar rumah yang bisa dilakukan bersama anak? Berikut 7 aktivitas seru di luar rumah yang dapat membangun kedekatan dengan anak.
- Piknik di Pantai
Pantai merupakan salah satu tempat yang disukai oleh anak-anak, karena di sana mereka bisa bermain air dan pasir. Piknik ke pantai menjadi salah satu pilihan kegiatan sederhana yang tidak membutuhkan biaya yang banyak.
Orang tua dapat membawa perlengkapan piknik sendiri, mulai dari kebutuhan logistik, meliputi makanan dan minuman sampai perlengkapan lainnya. Alam terbuka seperti pantai, akan melatih anak untuk dapat bertanggung jawab pada dirinya sendiri.
- Bersepeda
Bersepeda tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan orang tua dan anak. Namun, lewat mengajak anak bersepeda berkeliling dapat membantu anak menemukan berbagai hal-hal baru. Anak bisa mengenal lingkungan dan juga dapat bersosialisasi dengan orang lain. Selain itu, bersepeda juga akan membantu anak mengembangkan saraf motoriknya.
- Berkemah
Berkemah juga menjadi salah satu aktivitas diluar rumah yang sangat seru untuk dilakukan bersama anak, lho. Sambil berkumpul dengan keluarga, orang tua bisa melakukan banyak kegiatan seru ketika berkemah dengan anak, seperti pesta barbeque, dan membuat api unggun.
Kegiatan berkemah bisa dilakukan di halaman rumah, jika sudah mempunyai perlengkapan berkemah sendiri seperti tenda. Namun, kalau ingin berkemah di alam bebas, kini banyak juga loh tempat perkemahan yang cocok dijadikan pilihan untuk mengisi waktu liburan bersama keluarga.
- Berkebun
Melakukan aktivitas di luar rumah bukan berarti orang tua harus mengajak anak pergi jauh dari rumah ya. Orang tua dapat mengajak anak untuk sekedar berkebun di taman. Misalnya dengan membersihkan dan menanam pohon bersama anak-anak.
Selain itu, kenalkan juga anak-anak kepada berbagai jenis hewan dan tumbuhan yang ditemukan saat berkebun. Berkebun ialah salah satu aktivitas yang dapat memupuk rasa cinta anak terhadap alam dan lingkungan sekitar.
- Hiking
Kegiatan mendaki gunung sambil menikmati indahnya alam bebas bisa menjadi salah satu pilihan aktivitas seru bersama anak di luar rumah. Ketika hiking orang tua dapat mengajak anak untuk melakukan permainan sederhana, seperti halnya mengumpulkan benda disekitar jalan yang telah dilalui.
Hiking juga dikenal dapat membantu kesehatan fisik serta mental anak. Gunak melakukan hiking, orang tua idak perlu mengajak anak mendaki gunung sungguhan, akan tetapi cukup dengan mencari kebun raya, bukit atau taman wisata alam yang terdekat.
- Berenang
Pada umumnya anak-anak selalu senang saat diajak bermain air. Maka dari itu, orang tua bisa mengajak anak untuk berkunjung ke waterpark terdekat atau ke tempat wisata air lainnya.
Ajarkan anak untuk berenang, atau melakukan aktivitas lain yang mereka anggap mengasyikkan. Namun, sebagai orang tua jangan sampai lalai dan membiarkan anak hilang dari pengawasan. Selain menghibur, bermain di waterpark atau tempat wisata air juga dapat meningkatkan keberanian anak.
- Tamasya ke Kebun Binatang
Anak-anak sangat senang, jika bisa melihat sesuatu yang belum pernah mereka temui sebelumnya. Oleh karena itu, orang tua bisa mengajak mereka untuk berkunjung ke kebun binatang, di mana banyak hewan dapat dilihat dengan aman.
Namun, Jangan lupa juga untuk menjelaskan kepada anak-anak tentang apa saja hewan yang dilihat mereka selama berada di sana, sehingga tak hanya dapat meningkatkan daya motorik anak, bermain di sana juga bisa menambah pengetahuan serta wawasan anak tentang fauna dan alam.
Oke, itulah tadi beberapa rekomendasi ide aktivitas seru di luar rumah yang bisa EDOOers lakukan bersama orang tua selama liburan sekolah. Apakah EDOOers sudah menentukan aktivitas apa untuk mengisi waktu liburan anak ? Salam Literasi Untuk Edukasi!