Skip to content

Tren Kocak Anak SMA Pakai Tas Sekolah Anak-Anak

Hal wajar apabila siswa-siswi membawa tas sekolah sebagai wadah buku-buku dan peralatan sekolah. Namun hal tersebut tidak berlaku bagi siswa-siswi di Indonesia yang beberapa kesempatan yang lalu, memviralkan tren kocak anak SMA dengan memakai tas sekolah milik anak-anak.

Setelah beberapa saat lalu sebuah tren “no backpack day” menjangkiti beberapa siswa sekolah di Indonesia. Kini munculah tren baru yaitu siswa maupun siswi di jenjang SMA membawa tas sekolah anak-anak saat pergi ke sekolah. Tren tersebut bahkan kompak dilakukan para siswa di beberapa sekolah di Indonesia yang bahkan terabadikan di beberapa video TikTok.

Para siswa yang memviralkan tren kocak anak SMA tersebut memakai berbagai tas anak-anak yang biasanya khas dipakai anak SD ke sekolah. Aksi para siswa tersebut dilakukan secara bersama. Bahkan juga ada kelompok anak SMK yang tampak percaya diri, dengan memakai tas berbagai karakter kartun ke sekolah.

Pengertian Tas Sekolah

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) tas merupakan sebuah kemasan atau wadah berbentuk persegi dan sebagainya, umumnya memakai tali dan dipakai untuk menaruh, menyimpan atau membawa sesuatu barang. Sedangkan secara definisi tas adalah salah satu barang wajib untuk dibawa atau dikenakan kemana saja dan dimana saja, tak terkecuali seperti tas sekolah yang merupakan salah satu barang yang wajib di miliki oleh setiap siswa.

Manfaat Tas Sekolah

Ada beberapa manfaat-manfaat penting yang bisa siswa-siswi dapatkan jika menggunakan tas sekolah, yuk intip manfaatnya EDOOers sebagai berikut:

  1. Tas sekolah sebagai tempat untuk menyimpan buku-buku pelajaran, atau peralatan sekolah yang diperlukan. Tanpa penggunaan tas sekolah, buku buku serta peralatan sekolah lainnya akan terkena air hujan. Disitulah peran penting tas sekolah dapat di manfaatkan untuk melindungi barang-barang siswa dari segala cuaca.
  2. Tas juga berfungsi sebagai tempat menyimpan barang-barang berharga milik siswa. Barang berharga yang biasa dibawa kemana saja itu seperti halnya uang, kartu pelajar, atau barang barang lain yang tidak dapat disimpan dimana saja kecuali di dompet atau menggunkan tas. Tas sekolah berperan sangat penting, untuk menghindari tindakan kriminal, atau menjauhkan dari hal-hal yang tidak di inginkan. Guna menjaga dari semua tindakan yang tidak diinginkan, maka dari itu tas sekolah mempunyai peran penting bagi setiap siswa yang bersekolah.
  3. Tas sekolah juga berfungsi sebagai penunjang penampilan siswa, karena dengan berbagai macam model dan warna, tas sekolah yang bervariasi serta penambahan gambar gambar yang unik bisa lebih membuat siswa-siswi lebih nyaman, lebih pede pada saat pemakaiannya. Seiring perkembangan zaman, tas sekolah tak hanya dipakai sebagai tempat penyimpanan saja, melainkan banyak siswa yang menggunakan tas khusus sekolah untuk digunkaan dalam permainan, sehingga tas bersifat multifungsi.

Kompak Pakai Tas Sekolah Anak-Anak

Tren kocak anak SMA yang banyak booming di media sosial membuat para netizen gemas. Lantaran siswa yang memakai tas sekolah anak-anak tersebut terlihat bergaya dengan pedenya, meskipun tas yang digunakkan terlalu kecil dan menggemaskan untuk mereka pakai. Terlihat para siswa tersebut menggunakan tas bergambar kartun yang biasanya digunakan anak-anak SD. 

Viralnya tren tersebut ada karena didasari sifat alamiah manusia yang ingin bernostalgia dengan masa kecilnya. Sebab waktu tidak bisa diputar kembali, maka siswa-siswi yang memviralkan tren kocak anak SMA ini berinisiatif memakai barang semasa kecil mereka.

Keseruan masa kecil, tentunya sangat membekas bagi siswa-siswi yang telah beranjak dewasa. Anak kecil atau yang saat ini sering disebut bocah cilik (bocil) kerap meminta barang-barang yang terkesan lucu.

Bocil cenderung menyukai film-film animasi, selain itu juga terkadang menginginkan hal-hal yang berbau karakter favoritnya yang ada di film animasi. Mungkin EDOOers pernah meminta kepada orang tua untuk dibelikan tas ransel dengan gambar Barbie atau gambar karakter favorit lainnya yang kesannya begitu mencolok.

Tidak hanya untuk anak kecil, kini siswa di jenjang SMA  ataupun SMK juga ikut-ikutan menggunakan tas dengan gambar animasi yang mencolok alias tas bocil, karena efek tren kocak anak SMA di media sosial. Pada platform video TikTok, sebuah akun mengunggah keseruan nostalgia dengan menggunakan tas sekolah anak-anak.

Salah satu pemilik akun TikTok @fajarr.zz, yang merupakan siswa di SMAN 109 Jakarta membagikan video saat si pemilik akun tersebut bersama teman-teman sekolah lainnya menggunakan tas yang bukan untuk seusianya. Tak tanggung-tanggung, satu kelas semua siswa-siswinya membawa berbagai tas bergambar kartun khas anak-anak SD.

Pada akun TikTok @fajarr.zz, para siswa di SMAN 109 Jakarta dengan mengenakan seragam lengkap dan mententeng tas sekolah anak-anak, tampak terlihat kompak berbaris sebelum memasuki area sekolah. Tas sekolah anak-anak yang mereka kenakan pun juga terlihat begitu mencolok pada setiap siswa. Tak ayal jika momen tersebut berhasil menarik atensi netizen.

Pada postingan tersebut juga terlihat ada siswa yang menggendong tas sekolah bergambar animasi Tayo The Little Bus, tas sekolah berbentuk lebah, tas sekolah berwarna pink terang dan tas serut dengan gambar kartun Toy Story. Ada pula siswa yang menggerek tas sekolah bertipe koper berwarna pink bergambar Elsa Frozen. Zaman dulu sampai sekarang, terdapat sebuah stigma bahwa siswa dengan tas ala koper ini pasti dianggap sebagai anak orang kaya.

Selain itu tren kocak anak SMA ini pun juga merambah ke jenjang pendidikan lain yaitu pada siswa-siswi SMK. Misalnya saja seperti video yang diunggah oleh akun TikTok @kribowww_. Bahkan kini, video yang menampilkan siswa SMK memakai tas sekolah anak-anak tersebut sudah ditonton sebanyak 5 juta kali. Siswa-siswi tersebut tampak bergaya kocak dan aksi mereka membuat netizen ikut tertawa.

Video berdurasi beberapa detik tersebut memperlihatkan sekelompok siswa SMK yang pergi ke sekolah. Namun keberangkatan mereka pada hari itu berbeda dari hari biasanya. Lantaran para siswa SMK tersebut tampak janjian untuk memakai tas sekolah anak-anak. Terlihat berbagai macam tas sekolah anak-anak. Ada yang mengenakan tas SD dengan karakter Frozen dan kartun lainnya.

Bahkan para siswa SMK jurusan Teknik elektonik tersebut tampak bergaya saat membawa tas sekolah anak-anak dan tak malus ama sekali. Video tersebut mendapatkan banyak reaksi positif dari netizen. Tak sedikit pula yang merasa heran dengan tingkah para siswa tersebut. Namun banyak juga yang terhibur berkat melihat video tersebut. Jadi, sekolah kamu ikutan tren kocak anak SMA juga nggak nih, EDOOers? Yuk share kesini!!.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *