Skip to content

5 Fakta Bola Piala Dunia 2022 Asli Buatan Indonesia

Kompetisi sepak bola internasional paling bergengsi, Piala Dunia FIFA sedang berlangsung. Timnas Indonesia memang tidak ikut dalam ajang kompetisi Piala Dunia 2022 di Qatar, karena sudah tersingkir sejak tahap kualifikasi. Meskipun begitu, kita tidak boleh berkecil hati, karena Indonesia secara tidak langsung turut menyemarakkan ajang sepak bola top dunia tersebut melalui cara yang lain. Bagaimana tidak, bola Piala Dunia 2022 yang digunakan di setiap pertandingan adalah buatan asli Indonesia.

Sebagian orang Indonesia mungkin belum ngeh untuk menyadari bahwa Indonesia juga ikut Piala Dunia 2022. Keikutsertaan Indonesia di Piala Dunia 2022 diwakili oleh bola resmi turnamen kancah dunia itu yang bernama “Al Rihla”. Bola keluaraan Adidas yang disepak oleh banyak pemain bintang sepak bola kelas dunia itu ternyata made in Indonesia lho.

Dalam pembahasan kali ini, kami akan berusaha menyajikan berbagai fakta menarik tentang bola Piala Dunia 2022 yang bernama Al Rihla. Indonesia memang dikenal sebagai pemasok produk-produk olahraga berkualitas dan diakui oleh seluruh dunia. Tak heran apabila Indonesia dipercaya menjadi pemasok bola untuk ajang Piala Dunia tahun ini. Yuk simak pembahasannya sampai akhir ya.

Fakta Menarik Bola Piala Dunia 2022

Ajang Piala Dunia tahun 2022 digelar di negara Qatar. FIFA tepatnya mulai menggelar ajang ini pada 21 November hingga 18 Desember 2022. Jauh sebelum gelaran kompetisi dunia itu dimulai, Adidas telah resmi merilis bola yang bernama Al Rihla tersebut. Berikut adalah beberapa fakta-fakta penting dari bola Piala Dunia 2022.

  1. Diproduksi di Indonesia

Menurut situs Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia, Adidas mempercayakan PT Global Way Indonesia (GWI), pabrik yang berlokasi di daerah Madiun, Jawa Timur, untuk memproduksi bola Piala Dunia 2022 tersebut. Pabrik tersebut berlokasi di Jalan Raya Pilangkenceng, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun.

Perusahaan ini mendapat kontrak dalam memproduksi sejumlah 50 ribu bola Al Rihla. Hal tersebut sebagaimana dikatakan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Perusahaan PT Global Way Indonesia (GWI) telah mengekspor bolanya ke Uni Emirat Arab, Jerman, Inggris, Amerika Serikat, dan Brasil. Ahmad Dawami Ragil Saputro selaku Bupati Madiun menuturkan, bola yang diproduksi oleh PT GWI tidak hanya digunakan pada Piala Dunia 2022 kali ini saja, akan tetapi juga untuk kompetisi lain seperti liga-liga besar di Eropa.

  1. Arti Nama Al Rihla

Al Rihla adalah bola ke-14 berturut-turut yang dibuat oleh Adidas untuk kompetisi Piala Dunia. Bola Piala Dunia 2022 yang diciptakan Adidas untuk FIFA World Cup ini, diberi nama Al Rihla yang mempunyai arti perjalanan atau the journey dalam bahasa Inggris.

Dilansir dari laman situs resmi FIFA, pengambilan kata Al Rihla terinpsirasi dari budaya, arsitektur, perahu ikonik, dan bendera negara Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022.

3. Desain Bola Piala Dunia 2022

Bola Piala Dunia Al Rihla pertama kali dikenalkan ke ranah publik oleh para legenda sepak bola yaitu Iker Casillas, Farah Jefry, Kaká, dan Nouf Al Anzi. Desainnya pun langsung membuat penasaran dan memikat mata semua orang. Desain dari bola Piala Dunia ini tampak berani. Al Rihla mempunyai warna-warna cerah dengan latar belakang pearlescent mewakili negara tuan rumah Piala Dunia FIFA. Perpaduan warna merah, kuning, serta biru pada bola Piala Dunia ini membentuk pola perahu Dhow, sebuah perahu tradisional dari negara Qatar. Perahu Dhow adalah perahu yang sering digunakan membawa barang-barang berat yang juga identik dengan ketiga warna tersebut.

Seorang peneliti dari University of Lynchburg, Amerika Serikat, John Eric Goff meyakini bahwa bola Piala Dunia 2022 yang digunakan di kompetisi kancah internasional di Qatar, menjadi yang terbaik dari sisi aerodinamika. Dalam esai yang ditulis di The Conversation, beliau mengatakan bola yang dibuat di Madiun, Jawa Timur, Indonesia itu memiliki desain yang sangat baik sehingga memiliki aerodinamika tinggi.

4. Kelebihan Al Rihla

Al Rihla dalam proses pembuatannya menggunakan teknologi canggih saat produksi, eco-friendly dan di bawah pengawasan yang sangat ketat, guna mengoptimalkan kualitas bola Piala Dunia 2022 tersebut.  Tinta dan lem yang dipergunakan pada bola ini berbahan air sehingga ramah lingkungan. Kemudian, dua teknologi canggih yang digunakan dalam pembuatan bola ini adalah teknologi CRT Core dan Speedshell.

Inti CRT Core memberikan kecepatan, konsistensi, dan akurasi untuk tindakan dan presisi yang pergerakannya cepat, dengan bentuk maksimal dan retensi udara, serta akurasi pantulan. Sedangkan, Speedshell yang digunakan ialah kulit poliuretan bertekstur dengan bentuk panel berjumlah 20 bagian, meningkatkan akurasi dan stabilitas terbang yang disukai pemain. Kolaborasi dari dua teknologi ini diklaim mampu menciptakan bola dengan akurasi tembakan yang tepat.

Al Rihla merupakan bola Piala Dunia yang terbaik dari segi hambatan udara. Kemampuan bola tersebut membuat Al Rihla sangat ideal digunakan di pertandingan sepak bola. Pasalnya Al Rihla akan dapat melaju dengan kencang, sehingga dapat membuat pertandingan jauh lebih menarik.

5. Harga Bola Al Rihla

Dikutip dari situs resmi milik Adidas, harga bola Piala Dunia 2022 Al Rihla dibandrol paling murah mulai $14 (Rp 219.000), Ini untuk bola tipe mini yang digunakan bermain anak-anak. Nah, lebih lanjut berikut rincian harga bola Piala Dunia 2022:

  • Al Rihla Pro Ball: $165 (Rp 2.573.991)
  • Al Rihla Mexico Mini Ball: $14 (Rp 219.000)
  • Al Rihla League Ball: $45 (Rp 701.997)
  • Al Rihla Training Ball: $30 (Rp 467.998)
  • Al Rihla Pro Sala Ball: $60 (Rp 935.997)
  • Al Rihla Pro Winter Ball: $165 (Rp 2.573.991)
  • Al Rihla Club Ball: $20 (Rp 311.999)

Apakah EDOOers atau EDOOcator tertarik ingin memiliki bola Piala Dunia 2022 ini untuk digunakan sewaktu jam pelajaran olahraga di sekolah? Pastikan bahwa EDOOers dan EDOOcator membeli produk bola Piala Dunia 2022 yang asli ya, sehingga secara langsung membuktikan kecintaan kita terhadap produk-produk Indonesia.

Berbagai buku, audio, video yang membahas tentang olahraga sepak bola dan referensi tentang olahraga lain bisa didapatkan di EDOO. Contohnya buku Sepak Bola dan Ensiklopedia Pendidikan Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan Keterampilan Sepak Bola. Semoga membuat lebih bersemangat dalam belajar dan berolahraga, EDOOers. Tulisan siapa negara favoritmu di Piala Dunia kali ini!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *